Saturday, January 15, 2011

sitemaps blogspot

Pertanyaan pokoknya adalah apa sebenarnya yang dimaksud dengan sitemap? Apakah sama dengan feed ? Dalam hal sindikasi keduanya dapat disamakan karena sama -sama mengurus masalah indeks mesin pencari melalui crawler . Namun ada perbedaan yang jelas antara keduanya yaitu bahwa kalau sitemap lebih terfokus pada kemudahan sebuah blog untuk dijelajahi oleh robot mesin pencari . Sedangkan untuk feed lebih populer sebagai sindikasi antara satu blog dengan blog lain . Sitemap merupakan bagian penting bagi sebuah dalam urusan dengan SEO. Mengapa? Karena sitemap adalah Peta website /blog . Site map dalam arti umum adalah sebuah file yang berisi daftar link yang terdapat dalam blog anda. Manfaat daftar link ini adalah memberi petunjuk/gambaran dan mengarahkan kemana robot harus melangkah dalam website /blog anda . Bentuk dari sitemap yang paling umum dikenal adalah dalam format xml file , dengan fariasi yang bisa lebih dari satu model. Mari sama-sama kita perhatikan bagian berikut; < urlset xmlns =”http: //www .sitemaps . org /schemas / sitemap/0 . 9 ″> < url> < loc > http: //www .example .com /< / loc > < lastmod> 2008 -01 -01< /lastmod > < changefreq > monthly< /changefreq > < priority> 0 . 8 < /priority> < /url > < /urlset > Sitemap diatas adalah yang dibuat secara manual sekaligus sebagai contoh sitemap paling sederhana . Jika diperhatikan dengan seksama maka ada beberapa point penting didalamnya; 1. Setiap sitemap selalu didahului dengan < urlset> dan diakhiri dengan < /urlset> 2. < url> adalah alamat induk dari halaman website /blog . 3. < loc > adalah sub bagian dari tag url . 4. < lastmod> adalah keterangan kapan sebuah halaman diupdate. 5. < changefreq > adalah penjelasan mengenai setiap berapa lama sebuah halaman web akan mengalami perubahan. Ini adalah bagian permohonan kepada robot search engine sehingga tahu kapan waktunya dia harus mengindeks halaman blog, dengan menggunakan format waktu YYYY -MM-DD . Beberapa pilihan frequensi yang sering digunakan adalah ; Always, hourly, daily, weekly , monthly, yearly , never. Jika memilih Always artinya halaman tersebut selalu mengalami perubahan setiap kali diakses . 6. < priority> adalah keterangan mengenai halaman mana dari sebuah blog yang menjadi prioritas kita untuk diindeks . Prioritas ini menggunakan rentangan angka dari 0 . 0 sampai 1 . 0 tetapi jika kita menggunakan plugin seperti pada wordpress biasanya menggunakan angka persen dan url utama ( Home ) selalu mendapat prioritas 100 %. Untuk membuat sitemap secara manual tidaklah terlalu susah karena siapapun dapat membuatnya asalkan mempunyai pengetahuan dasar editor. Jika anda ingin mencobanya silahkan buka notepad lalu copy contoh diatas . Namun satu catatan bahwa www[ dot] example[ dot] com diatas harus anda ganti dengan url blog anda . Dan setelah rampung tinggal di Save As lalu beri nama sitemap. xml . Setelah selesai membuat sitemap maka pekerjaan selanjutnya adalah file yang baru dibuat tersebut tinggal diupload ke hosting dan ditempatkan dalam direktori utama pada hosting yang anda sewa . Nah untuk urusan ini ada kendala tersendiri bagi yang hosting gratis karena direktori yang saya maksud di atas adalah wilayah kekuasaan pemilik hosting dalam hal ini pengelola blogger . com misalnya. Untuk masalah ini jalan keluarnya serahkan saja tugas ini pada google untuk membuatnya, anda tinggal memberikan alamat url utama anda . Jalan keluar yang lain adalah gunakan saja feed blog anda ketika anda melakukan verifikasi pada google . Nah seandainya contoh sederhana diatas kita lanjutkan , artinya blog kita telah mempunyai beberapa artikel maka sitemap -nya kira -kira akan seperti contoh ini; < urlset xmlns ="http: //www . sitemaps . org/schemas / sitemap/0 . 9 "> < url> < loc> http: //www. example. com /< /loc > < lastmod> 2008 -01-01 < /lastmod > < changefreq > monthly< /changefreq > < priority> 0 . 8< /priority> < /url > < url> < loc> http: //www. namadomain. com /nama _ artikel_ 1< /loc > < lastmod> 2008 -01-01 < /lastmod > < changefreq > weekly < /changefreq > < /url > < url> < loc> http: //www. namadomain. com /nama _ artikel_ 2< /loc > < lastmod> 2008 -01-02 < /lastmod > < changefreq > weekly < /changefreq > < /url > < url> < loc> http: // namadomain. com /nama _artikel_ 3 < /loc > < lastmod> 2008 -01-03 < /lastmod > < priority> 0 . 3< /priority> < /url > < url> < loc> http: // namadomain. com /nama _artikel_ 4 < /loc > < lastmod> 2008 -01-04 < /lastmod > < /url > < /urlset Untuk anda yang menggunakan blogspot, itulah manfaatnya kehadiran feed yang dengan sangat mudah dibuat sebagai alternatif pengganti sitemap.

Comments :

0 comments to “sitemaps blogspot”

Post a Comment

 

Copyright © 2009 by nazwa-555

Template by Blogger Templates | Powered by Blogger