Tuesday, January 25, 2011

faktor agar terindex di google search engine

Sampai sekarang untuk masalah yang satu ini memang agak sedikit membingungkan karena memang ada beberapa faktor yang mempengaruhi google index . Terindex google saya kategorikan menjadi 2 bagian yaitu :

1. Terindex pertama kali saat blog / domain baru dibuat.
2. Terindex setiap postingan / artikel baru. Saya bedakan menjadi 2 karena biasanya walau domain sudah teridex google tapi tidak semua artikel ikut terindex , ini biasanya untuk domain / blog yang baru. Proses google index bervariasi , untuk domain baru saya pernah terindex langsung hanya dalam 2 jam, dan artikelnya pun yang baru 1 langsung terindex , dan pernah juga membutuhkan waktu 17 jam sebelum domain saya terindex google , dan ada juga yang membutuhkan waktu berhari- hari. Bagaimana Agar Cepat Terindex Google Setiap orang yang baru menulis artikel baru atau bahkan memiliki domain baru pasti ingin cepat terindex google , lalu bagaimana caranya agar cepat terindex oleh google ?. Ini beberapa pengalaman saya tentang google index dan setelah diperhatikan ada beberapa faktor yang mempengaruhi lama atau cepatnya terindex google :

1. Banyak atau tidaknya backlink yang menuju domain maupun artikel. Kalau mau cepat terindex google jawabannya cari backlink sebanyak - banyaknya , bisa melalui berkomentar di blog dofollow , atau memberikan link langsung dalam artikel dari blog lain yang sudah terindex google dengan baik . Kebiasaan saya setelah membuat blog baru, setelah selesai menulis 1 artikel saya langsung cari backlink satu arah melalui komentar di blog dofollow atau yang menggunakan comment luv . Jarang sekali saya daftarkan ke directory maupun ke google dengan cara “add url”. Kenapa berkomentar di blog dofollow berpengaruh , karena google crawl akan mengikuti link tesebut dan menuju ke blog kita dengan begitu google dengan senang hati ikut membaca isi blog kita dan hasilnya akan cepat terindex google , cara ini lebih tokcer dibanding mendaftarkan blog ke google ( add url ) atau ke social bookmarking . Kesimpulannya perbanyak link masuk dengan cara :
Komentar di blog dofollow atau yang menggunakan comment luv . Jika punya blog yang sudah terindex google dan sering update barikan link didalam artikel baru anda, kemudian optimalkan keduanya , jadi selain mencari backlink untuk blog baru anda juga cari backlink untuk blog pendukung anda ( blog lama ) 2. Sering atau tidaknya blog diupdate . Jangan terlena ketika blog sudah terindex google , sering-seringlah update secara berkala untuk menjaga google bot selalu kembali ke blog kita . Dari pengalaman pribadi, beberapa blog yang terlalu lama saya tinggalkan biasanya akan sulit lagi terindex google walau sudah berhari -hari saya tulis artikel tetap saja tidak mau terindex google , kalau sudah begini harus kembali melakukan cara No . 1 dan ditambah dengan menyebarkan artikel melaui social bookmarking , kalau untuk blog Indonesia saya biasa menggunakan Lintas berita .
sumber:www.ogameslucky.com/

Comments :

0 comments to “faktor agar terindex di google search engine”

Post a Comment

 

Copyright © 2009 by nazwa-555

Template by Blogger Templates | Powered by Blogger